Resep Asam Pedas Daging Sapi Campur Kentang, Gurih dan Pedas Sabtu, 04/05/2024 | 09:06
Asam pedas daging
BNEWS - Asam pedas daging sapi merupakan masakan khas Padang (Sumbar) yang rasanya enak, gurih dan pedas. Biasanya dicampur kentang sebagai pelengkap. Membuatnya juga gampang. Mau coba? Berikut resepnya.
Bahan : 1/2 kg daging sapi Air untuk merebus daging secukupnya 1 keping asam kandis 2 lembar daun salam 6 lembar daun jeruk 1 batang serai 1 lembar daun kunyit 1 liter air atau secukupnya 2 Kentang besar, kupas, potong 4
Bumbu halus : 4 siung bawang putih 8 siung bawang merah iris 100 gr cabe mereh keriting 1 ruas jahe 1 ruas Lengkuas garam secukupnya
Cara membuat: 1. Rebus daging hingga empuk 2. Masukan bumbu halus ke dalam air sisa rebusan daging. Tambahkan air lagi 3. Masukan juga daun-daunan dan asam kandis. 4. Tambahkan kentang. Nyalakan api 5. Masak hingga matang dan kuah mengental. 6. Koreksi rasa. Angkat.**/zie