Muslimawati Catur: Wanita Berperan Sokong Peningkatan Kesejahteraan Keluarga. Selasa, 06/07/2021 | 15:59
BNEWS - Peran wanita saat ini sudah menempati posisi sebagai penopang ekonomi, bukan saja sebagai Ibu rumah tangga. Apalagi dimasa Pandemi ini, peran kaum ibu tak dipungkiri dapat menjadi tulang punggung keluarga.
Hal ini dikatakan Muslimawati Catur saat melakukan kunjungan kerja sekaligus pembinaan terhadap kaum wanita, melalui program Peningkatan Peran Wanita Menuju Sehat Sejahtera (P2WKSS) dan Bina Keluarga Balita (BKB) yang di adakan di Desa Sialang Kubang Kecamatan Perhentian Raja.
"Alhamdulillah kita dapat melakukan pembinaan terhadap kegiatan yang ditujukan kepada kaum wanita di desa ini, tentunya dengan berbagai program kita berharap dapat meningkatkan ekonomi keluarga," kata istri Bupati Kampar ini.
Untuk tahun ini katanya, ada beberapa desa yang dibina di Lima Kecamatan salah satunya Desa Sialang kubang Kecamata Perhentian Raja.
"Melalui P2WKSS ini kita berharap dapat memberikan dukungan nyata dalam ekonomi keluarga apalagi dimasa Pandemi ini, banyak produk yang telah dihasilkan oleh ibu - ibu di Desa, tinggal lagi peningkatan kualitas dan kemasan," kata Muslimawati Catur yang disampingi oleh Pengurus PKK Kabupaten Kampar, PKK Kecamatan Perhentian Raja dan PKK Desa Sialang Kubang.
Muslimawati juga mengingatkan, peran ini bukan saja melalui PKK tapi juga lintas OPD, karena berkaitan langsung dengan kegiatan Perangkat Daerah khususnya di OPD Pemerintah Kabupaten Kampar.
"Tanpa dukungan OPD, Camat dan Kepala Desa maka kegiatan ini tidak akan dapat berjalan sebagaimana mestinya," kata Muslimawati Catur.
Pada kesempatan tersebut Ketua TP PKK Kabupaten Kampar ini juga melakukan pembinaan terhadap Bina Keluarga Balita (BKB), sebagai salah satu bentuk pelayanan anak usia dini yang bertujuan meningkatkan pengetahuan dan keterampilan orang tua dalam pengasuhan dan pembinaan tumbuh kembang anak.
Sementara itu Camat Perhatian Raja Agus Wiyono mengucapkan terima kasih kepada ketua TP PKK Kabupaten Kampar beserta tim penilai yang dapat memberikan pembinaan dan penilaian P2WKSS dan BKB di desa.
"Semoga ini menjadi motivasi bagi kami ke depannya, tentu harapan kami semoga ini menjadi yang terbaik bagi kami dan Kabupaten Kampar," kata Agus Wiyono.
Sedangkan Kades Sialang Kubang, Katiran, juga mengucapkan selamat kepada kader-kader PKK Desa Sialang Kubang.
"Kami sangat bangga karena desa kami mendapatkan apresiasi penilaian bagi tim penilai dari Kabupaten, harapan kami desa ini menjadi desa yang terbaik dari desa yang ada d Kecamatan Perhentian Raja ini," kata Katiran.**/dai