Ketahanan Pangan, Aipda Gerta Bantu Warga Gunung Sari Tanam Jagung Senin, 30/12/2024 | 19:54
Aipda Gerta
BNEWS - Aipda Gerta, Bhabinkamtibmas Desa Gunung Sari dan Gunung Mulya, Kecamatan Gunung Sahilan, Kabupaten Kampar, menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat di wilayah binaannya.
Senin (30/12/2024), Aipda Gerta melaksanakan kegiatan "Ketahanan Pangan Pekarangan Bergisi" di rumah warga yang bernama Partinah di Dusun Gunung Sari I Desa Gunung Sari.
Aipda Gerta membantu Partinah menanam jagung manis di lahan seluas 150 m2. Tanaman ini diperkirakan akan panen pada Januari 2025. "Kami berharap kegiatan ini dapat membantu warga dalam mewujudkan ketahanan pangan di wilayah ini," ujar Aipda Gerta.
"Kami mengajak semua pihak bersama-sama menciptakan kamtibmas yang kondusif dan mendukung program asta cita pemerintah tentang ketahanan pangan," tambahnya.
Aipda Gerta juga memberikan himbauan kamtibmas kepada warga, agar segera menghubungi Bhabinkamtibmas apabila melihat sesuatu pelanggaran hukum atau hal yang mencurigakan.**/ald