Sebelum Lebaran Pemko Pekanbaru akan Perbaiki Jalan Purwodadi dan Taman Karya
Senin, 18-03-2024 - 19:08:24 WIB
Foto ilustrasi
TERKAIT:
   
 

BNEWS - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, Riau, akan melakukan perbaikan dua jalan sebelum lebaran tahun 1445 H atau tahun 2024. Kedua jalan tersebut adalah jalan Purwodadi dan Taman Karya.

Hal ini disampaikan langsung oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru, Edward Riansyah. "Mungkin pertengahan nanti bisa ada pemenangnya, tapi sambil berjalan semuanya," ujar Edu, sapaan akrabnya, Senin (18/3/2024).

Edu menyebut, untuk overlay jalan tersebut dianggarkan sekitar Rp8,5 miliar dengan rincian overlay Jalan Taman Karya sebesar Rp 4,5 miliar dan Jalan Purwodadi sebesar Rp 4 miliar.

Selain overlay dua jalan itu, pihaknya juga akan melakukan perbaikan drainase di Jalan Bangau Sakti. Sementara untuk overlay jalan itu dilakukan setelah perbaikan drainase berjalan.

Dikatakannya, untuk perbaikan Jalan Bangau Sakti dianggarkan sebesar Rp4 miliar. Sementara untuk anggaran perbaikan drainase di Jalan Bangau Sakti Rp2,9 miliar.

Menurutnya, proses perbaikan jalan rusak berlangsung secara bertahap. Tak hanya tiga ruas jalan itu saja yang akan diperbaiki Pemko Pekanbaru. Masih banyak jalan lainnya yang sudah dianggarkan untuk diperbaiki tahun 2024 ini.**/ian




 
Berita Lainnya :
  • Sebelum Lebaran Pemko Pekanbaru akan Perbaiki Jalan Purwodadi dan Taman Karya
  •  
    Komentar Anda :

     
    PILIHAN +
    #1 BNPT: Mengubah Pancasila Berarti Membubarkan Bangsa Indonesia
    #2 Let's Graze with Cows at Padang Mangateh
    #3 JualBuy.com, Startup Asli Anak Riau Resmi Diluncurkan
    #4 Airlangga Hartanto Serahkan SK Pada Adi Sukemi untuk Maju di Pilkada Pelalawan
    #5 Polda Riau Selidiki Uang BLT Covid-19 yang Diselewengkan
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Politik
    + Ekonomi
    + Daerah
    + Hukrim
     
     

     

     
    + Internasional
    + Lifestyle
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 berkabarnews.com, all rights reserved