Tinjau Banjir Pelalawan Gubernur Riau Serahkan Bantuan dan Lihat Dapur Umum
Minggu, 14-01-2024 - 17:48:50 WIB
Gubri tinjau banjir
TERKAIT:
   
 

BNEWS - Gubernur Riau (Gubri) Brigjen TNI (Purn) Edy Natar Nasution meninjau banjir di Kabupaten Pelalawan, tepatnya Jl Lintas Timur Kilometer 75, Minggu (14/1/2024), didampingi Bupati Pelalawan, Zukri.

Menurut Edy Nasution, berdasarkan informasi yang dia terima bahwa banjir yang terjadi bukan siklus 5 tahun, namun 20 tahun dan kondisi sekarang ini termasuk yang agak ekstrem.

"Kita prihatin dan status pun ada beberapa daerah kabupaten yang meningkatkan menjadi tanggap darurat," kata Gubernur Riau.

Ia menjelaskan bahwa Pemerintah Provinsi Riau juga menetapkan status siaga darurat mulai 22 Desember 2023 lalu sampai 31 Januari 2024 atau selama 40 hari. Namun meskipun demikian, ia akan selalu memantau situasi dan kondisi.

berdasarkan Informasi dari BMKG situasi seperti ini (banjir) akan terjadi sampai akhir Januari 2024. Maka dari itu, Gubri mengajak seluruh elemen untuk bergerak bersama-sama.

"Situasi ini tidak bisa kita duga, sebab di beberapa daerah juga terjadi hal yang sama, kita dari provinsi hanya bisa memberikan bantuan-bantuan untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak," ujarnya.

Gubri berharap kepada masyarakat yang terdampak banjir untuk tetap bersabar, dengan kondisi yang terjadi. Karena Pemprov Riau dan Pemkab Pelalawan akan berupaya keras agar situasi banjir bisa menjadi lebih baik.

Sementara Bupati Pelalawan, Zukri, menyampaikan bahwa dari 4.600 KK yang terdampak, sekitar 80 persen masih mengungsi sebab air sudah memasuki rumah.

"Posisi yang kita tinjau bersama pak Gubernur ini di kilometer 75 sedangkan dititik rawannya atau paling dalam ada di KM 83," katanya.

Bersamaan dengan itu, Gubernur Riau juga melakukan peninjauan dapur umum lapangan Dinas Sosial Provinsi Riau dan posko kesehatan serta menyerahkan banyak bantuan untuk masyarakat.**/ian




 
Berita Lainnya :
  • Tinjau Banjir Pelalawan Gubernur Riau Serahkan Bantuan dan Lihat Dapur Umum
  •  
    Komentar Anda :

     
    PILIHAN +
    #1 BNPT: Mengubah Pancasila Berarti Membubarkan Bangsa Indonesia
    #2 Let's Graze with Cows at Padang Mangateh
    #3 JualBuy.com, Startup Asli Anak Riau Resmi Diluncurkan
    #4 Airlangga Hartanto Serahkan SK Pada Adi Sukemi untuk Maju di Pilkada Pelalawan
    #5 Polda Riau Selidiki Uang BLT Covid-19 yang Diselewengkan
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Politik
    + Ekonomi
    + Daerah
    + Hukrim
     
     

     

     
    + Internasional
    + Lifestyle
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 berkabarnews.com, all rights reserved