RSUD Puri Husada Inhil Terbakar, Pemrov Riau Segera Beri Bantuan
Selasa, 18-07-2023 - 13:31:03 WIB
Kebakaran RSUD Puri Husada
TERKAIT:
   
 

BNEWS - Musibah kebakaran yang menimpa Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Puri Husada Tembilahan, Indragiri Hilir (Inhil) dinihari tadi menyebabkan sejumlah ruangan di rumah sakit milik Pemkab Inhil ini hangus.

Menyikapi musibah ini, Pemerintah Provinsi (Pemrov) Riau melalui Dinas Kesehatan Provinsi Riau sudah mendapatkan laporan terkait adanya musibah tersebut dan akan segera memberikan bantuan.

Menurut Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Zainal Arifin, Selasa (18/7/2023) mengatakan, Dirut RSUD Puri Husada Tembilahan sudah melaporkan musibah kebakaran tersebut ke Pemprov Riau.

Saat ini kata Zainal, pihaknya masih menunggu usulan dari pihak rumah sakit terkait bantuan apa saja yang nanti akan diberikan kepada pemerintah Provinsi Riau untuk pelayanan di rumah sakit tersebut pasca terbakar.

"Kami masih menunggu usulan dari mereka, apa saja yang dibutuhkan," katanya.

Pihaknya kata Zainal, sudah menugaskan bidang pelayanan kesehatan untuk segera berkoordinasi dengan pihak rumah sakit terkait kebutuhan obat-obatan.

Sebab pihaknya tidak ingin dengan adanya musibah kebakaran ini membuat pasien terlantar dan tidak mendapatkan pelayanan medis.

"Saya sudah lapor ke pak gubernur, secepatnya kita akan berikan bantuan ke sana," sebutnya.**/zie/mc




 
Berita Lainnya :
  • RSUD Puri Husada Inhil Terbakar, Pemrov Riau Segera Beri Bantuan
  •  
    Komentar Anda :

     
    PILIHAN +
    #1 BNPT: Mengubah Pancasila Berarti Membubarkan Bangsa Indonesia
    #2 Let's Graze with Cows at Padang Mangateh
    #3 JualBuy.com, Startup Asli Anak Riau Resmi Diluncurkan
    #4 Airlangga Hartanto Serahkan SK Pada Adi Sukemi untuk Maju di Pilkada Pelalawan
    #5 Polda Riau Selidiki Uang BLT Covid-19 yang Diselewengkan
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Politik
    + Ekonomi
    + Daerah
    + Hukrim
     
     

     

     
    + Internasional
    + Lifestyle
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 berkabarnews.com, all rights reserved