Pemkab Inhu Raih Anugerah Merdeka Belajar 2023, Diterima Bupati Rezita
Selasa, 30-05-2023 - 11:27:06 WIB
Bupati Inhu terima Anugerah Merdeka Belajar 2023
TERKAIT:
   
 

BNEWS - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indragiri Hulu (Inhu) meraih anugerah Merdeka Belajar 2023, kategori Pemda Transformatif Non 3T, sub kategori Transformasi Digital, dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi.

Anugrah ini diserahkan langsung oleh Mendikbudristek Nadiem Makarim kepada Bupati Inhu Rezita Meylani Yopi, di Gedung Seni Trimurti, Komplek Candi Prambanan, Sleman, Yogyakarta, Senin (29/05/2023), pada malam puncak rangkaian Peringatan Hari Pendidikan Nasional.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Inhu, Kamaruzaman, mengatakan, merdeka belajar adalah program Kemendikbudristek yang dicanangkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Anwar Makarim.

Menurut Kamaruzaman, pemanfaatan digitalisasi berupa Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) dengan memanfaatkan aplikasi yang disebut Platfom Merdeka Belajar yang digunakan tenaga pendidik di Kab Inhu yang berisikan materi-materi pembelajaran.

"Alhamdulillah, tenaga pendidik di Kab Inhu tertinggi di Indonesia dalam pemanfaatan Platfom tersebut. Tidak hanya guru saja, pelajar juga bisa mengakses dan belajar disana, dengan syarat telah memiliki Id akses masuk," katanya.

Pemkab Inhu kata Kamaruzaman, telah melakukan upaya-upaya untuk mendorong pemanfaatan Program Merdeka Belajar sebaik-baiknya melalui seruan resmi, baik itu dari tingkat pengawas, kepala sekolah maupun korwil-korwil.

Mewakili Pemerintah Daerah Inhu, Kamaruzaman ke depannya berharap sekolah-sekolah maupun tenaga pendidik lebih aktif dalam pemanfaatan aplikasi, dan terdapat pemanfaatan raport pendidikan, dimana raport pendidikan untuk perencanaan berbasis data.**/iin




 
Berita Lainnya :
  • Pemkab Inhu Raih Anugerah Merdeka Belajar 2023, Diterima Bupati Rezita
  •  
    Komentar Anda :

     
    PILIHAN +
    #1 BNPT: Mengubah Pancasila Berarti Membubarkan Bangsa Indonesia
    #2 Let's Graze with Cows at Padang Mangateh
    #3 JualBuy.com, Startup Asli Anak Riau Resmi Diluncurkan
    #4 Airlangga Hartanto Serahkan SK Pada Adi Sukemi untuk Maju di Pilkada Pelalawan
    #5 Polda Riau Selidiki Uang BLT Covid-19 yang Diselewengkan
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Politik
    + Ekonomi
    + Daerah
    + Hukrim
     
     

     

     
    + Internasional
    + Lifestyle
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 berkabarnews.com, all rights reserved