Resep Ketan Kuah Durian yang Pulen Legit dan Gurih
Selasa, 23-05-2023 - 15:02:48 WIB
Ketan kuah durian
TERKAIT:
   
 

BNEWS - Di Sumatera Barat (Sumbar) orang menikmati sarapan dengan ketan dikukus dengan santan dan buah durian segar. Pulen ketan dan legit durian terasa serasi di mulut dan gurih nikmat.

Ketan juga bisa dikukus dan disajikan dengan kinca atau kuah santan dan gula merah yang diberi daging buah durian. Rasanya jadi legit wangi semerbak durian. Ingin mmembuatnya? Berikut resepnya.

Bahan :

500 g Beras ketan putih
250 ml Santan cair
500 ml Santan sedang
200 gr Daging Durian
150 gr Gula merah, sisir
2 sdm Gula pasir
½ sdt Garam
4 lembar daun pandan, ikat simpul

Cara Membuat:

1. Cuci bersih beras ketan, lalu rendam air dingin selama 30 menit.

2. Masak santan cair dan daun pandan hingga mendidih.

3. Masukkan beras ketan, aduk sekekali agar ketan tidak berkerak dasarnya. Masak hingga santan meresap. Angkat.

4. Ketan yang sudah dimasak kemudian dikukus dalam kukusan yang sudah dipanaskan hingga matang, kira-kira 30 menit.

Cara Membuat Kuah :
1. Dalam panci masukkan santan, daging durian, gula merah, gula pasir, garam dan daun pandan.

2. Masak dengan api sedang, sekekali di aduk agar santan tidak pecah. Masak hingga mendidih. Matikan api, jangan lupa tes rasa.

3. Siapkan piring saji, tata ketan dalam piring lalu tuang kuah durian, hidangkan selagi hangat.

Tips:

1. Pilihlah beras ketan yang berkualitas bagus, tidak dicampur dengan beras dan bulirnya utuh. Cuci bersih dan rendam beberapa saat dalam air dingin agar lebih lembut saat dimasak.

2. Jika suka kuah yang lembut licin, saring kuah durian sebelum disajikan.

3. Tambahkan durian segar jika suka rasa segar manis durian.**/zie




 
Berita Lainnya :
  • Resep Ketan Kuah Durian yang Pulen Legit dan Gurih
  •  
    Komentar Anda :

     
    PILIHAN +
    #1 BNPT: Mengubah Pancasila Berarti Membubarkan Bangsa Indonesia
    #2 Let's Graze with Cows at Padang Mangateh
    #3 JualBuy.com, Startup Asli Anak Riau Resmi Diluncurkan
    #4 Airlangga Hartanto Serahkan SK Pada Adi Sukemi untuk Maju di Pilkada Pelalawan
    #5 Polda Riau Selidiki Uang BLT Covid-19 yang Diselewengkan
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Politik
    + Ekonomi
    + Daerah
    + Hukrim
     
     

     

     
    + Internasional
    + Lifestyle
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 berkabarnews.com, all rights reserved