Safari Ramadhan di Rakit Kulim, Rezita: Capaian Jaminan Kesehatan Inhu Tertinggi di Riau
Sabtu, 15-04-2023 - 16:18:09 WIB
TERKAIT:
   
 

BNEWS - Kecamatan Rakit Kulim menjadi kecamatan ke tujuh kunjungan safari Ramadhan 1444 H Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indragiri Hulu (Inhu). Safari Ramadhan ini dihadiri Bupati Inhu Rezita Meylani Yopi, dilaksanakan di Mesjid Baiturahman Desa Bukit Indah, Jumat (14/4/2023) malam.

Dalam kesempatan ini Rezita Meylani Yopi mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa di bulan Ramadhan 1444 H untuk seluruh kaum muslimin dan muslimat.

Selain agenda safari ramadhan pada tahun ini, program operasi pasar murah juga dilaksanakan di seluruh kecamatan dan melalui OPD terkait Pemkab Inhu selalu memantau kondisi harga dan ketersediaan kebutuhan pokok di pasaran selama bulan ramadhan.

"Alhamdulillah, 10 hari terakhir menjelang lebaran tidak ada lonjakan harga bahan pokok di Kab Inhu
Melalui Disperindag Pemkab telah mengadakan pasar murah di beberapa tempat dan sekarang masih berjalan," kata Bupati Inhu.

Dalam kesempatan tersebut, Rezita Meylani turut menyampaikan bahwa Pemkab Inhu merupakan kabupaten dengan capaian jaminan kesehatan semesta / universal health coverage (UHC) tertinggi di Prov Riau yakni mencapai 97,54 persen.

Hal ini kata Rezita, merupakan pembuktian akan komitmen Pemkab Inhu untuk menjamin tidak ada masyarakat Inhu yang kesulitan dalam mendapatkan pelayanan kesehatan terutama masyarakat tidak mampu.

"Atas nama pribadi dan pemerintah daerah, saya mengucapkan terimakasih dan penghargaan kepada masyarakat, atas do'a serta dukungan bersama pemerintah daerah dan saya mengajak kita semua untuk bersama-sama mendukung program yang telah direncanakan," kata Bupati Inhu.

Turut hadir dalam safari ramadhan ini Asisten Administrasi Umum Erlina Wahyuningsih, Asisten Pemerintahan dan Kesra Syahrudin, kepala Dinas Kominfo Inhu, Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah, Kepala Bappeda Kab Inhu, Kepala Satpol PP Inhh, Camat Rakit Kulim, serta Unsur Forkopimda Inhu.

Di akhir acara dilakukan penyerahan bantuan secara simbolis oleh Bupati Inhu berupa Alqur'an serta bantuan kepada pengurus mesjid Baiturahman dan santunan anak yatim dan janda lanjut usia di desa Bukit Indah Kec Rakit Kulim.**/iin




 
Berita Lainnya :
  • Safari Ramadhan di Rakit Kulim, Rezita: Capaian Jaminan Kesehatan Inhu Tertinggi di Riau
  •  
    Komentar Anda :

     
    PILIHAN +
    #1 BNPT: Mengubah Pancasila Berarti Membubarkan Bangsa Indonesia
    #2 Let's Graze with Cows at Padang Mangateh
    #3 JualBuy.com, Startup Asli Anak Riau Resmi Diluncurkan
    #4 Airlangga Hartanto Serahkan SK Pada Adi Sukemi untuk Maju di Pilkada Pelalawan
    #5 Polda Riau Selidiki Uang BLT Covid-19 yang Diselewengkan
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Politik
    + Ekonomi
    + Daerah
    + Hukrim
     
     

     

     
    + Internasional
    + Lifestyle
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 berkabarnews.com, all rights reserved