Buka Sosialisasi SICAKEB, Johansyah Syafri: Permudah Kerja Perangkat Daerah
Jumat, 08-07-2022 - 12:51:26 WIB
Johansyah Syafri buka sosialisasi SICAKEB
TERKAIT:
   
 

BNEWS - Bupati Bengkalis melalui Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan, Johansyah Syafri, menghadiri sekaligus membuka sosialisasi Sistem Capaian Kinerja Elektronik Kabupaten Bengkalis (SICAKEB), di Ruang Rapat Dang Merdu Lantai IV Kantor Bupati Bengkalis, Jumat (8/7/2022).

Johansyah menyambut baik diadakannya sosialisasi ini dan berharap bisa meningkatkan pengetahuan, dalam rangka meningkatkan pencapaian SAKIP Kabupaten Bengkalis.

"Melalui sistem ini hendaknya mampu membawa kinerja Pemerintah Kabupaten Bengkalis menjadi lebih baik," ujar Johansyah.

Menurut Johansyah, melalui aplikasi SICAKEB ini, SAKIP dapat menjadi informasi untuk publik, meliputi aspek perencanaan maupun penghargaan-penghargaan yang diperoleh.

Johansyah juga mengatakan, setelah tahapan sosialisasi ini, akan dipersentase kehadapan Sekretaris Daerah pada tanggal 12 Juli 2022, setelah itu dilanjut ke Asisten Deputi lalu ke hadapan Bupati, baru selanjutnya ke Deputi.

Setelah Sosialisasi ini, kata Johansyah, kepada peserta sosialisasi SICAKEB hendaknya dapat melaporkan ke pimpinan masing-masing untuk segera mempersiapkan data-data yang akan dimasukkan ke dalam aplikasi.

"Sehingga dapat mencerminkan kinerja perangkat daerah masing-masing," kata Johansyah.**/ris




 
Berita Lainnya :
  • Buka Sosialisasi SICAKEB, Johansyah Syafri: Permudah Kerja Perangkat Daerah
  •  
    Komentar Anda :

     
    PILIHAN +
    #1 BNPT: Mengubah Pancasila Berarti Membubarkan Bangsa Indonesia
    #2 Let's Graze with Cows at Padang Mangateh
    #3 JualBuy.com, Startup Asli Anak Riau Resmi Diluncurkan
    #4 Airlangga Hartanto Serahkan SK Pada Adi Sukemi untuk Maju di Pilkada Pelalawan
    #5 Polda Riau Selidiki Uang BLT Covid-19 yang Diselewengkan
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Politik
    + Ekonomi
    + Daerah
    + Hukrim
     
     

     

     
    + Internasional
    + Lifestyle
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 berkabarnews.com, all rights reserved