Musrenbang Wadah Susun Rencana Pembangunan, Catur: Kades Harus Hadir
Senin, 21-02-2022 - 16:56:12 WIB
Musrembang Kampar
TERKAIT:
   
 

BNEWS - Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Dapil- IV Wilayah III ahun 2022 secara resmi dibuka langsung Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto, di Aula Kantor Camat Kampar, Senin (21/2/2022).

Dalam arahannya Catur Sugeng menyampaikan bahwa Musrenbang kecamatan adalah agenda untuk membahas  dan menyepakati usulan rencana kegiatan pembangunan Desa/Kelurahan yang menjadi kegiatan skala prioritas pembangunan di kecamatan.

Untuk itu, sebagai wadah resmi dan formal yang utama harus hadir adakah para Kepala Desa. Akan tetapi, pada kesempatan tersebut Catur melihat langsung tingkat kehadiran para kepala desa sedikit. Hanya 25 persen kades yang hadir.

"Bagaimana nantinya para Kades bisa menyampaikan atau mengusulkan apa pembangunan yang dibutuhkan masyarakatnya. Karena dalam pembahasan saja tidak hadir walaupun Bupati Kampar, Sekda Kampar, Anggota DPRD dan Dinas terkait hadir," kata Bupati Kampar.

Catur menghimbau bagi para kepala desa yang hadir nantinya agar bisa bekerjasama dan berkoordinasi dengan Anggota DPRD di Dapil Masing-masing, hal ini perlu juga agar keinginan masyarakat bisa terakomodir.

Dimana aspirasi yang dilaksanakan agar dapat menghasilkan usulan rencana program dan kegiatan pembangunan yang dituangkan dalam Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD),  dan menjadi dasar dalam penyusunan Kebijakan Umum APBD, Prioritas dan Plafon Anggaran sementara serta Rancangan APBD Tahun Anggaran 2023.

Catur juta menekankan seluruh OPD, Camat sampai kepala desa agar melakukan percepatan Vaksinasi Dosis, I, II dan IIII dan terus tetap menerapkan protokol kesehatan.

Sementara itu Sekretaris daerah Kabupaten Kampar,. Yusri, mengungkapkan, yang selalu menjadi perhatian untuk masyarakat adalah bidang pertanian, ketahanan pangan, perikanan.

"Walaupun masih pandemi Covid-19, para petani masih bisa bertahan," katanya.**/rus




 
Berita Lainnya :
  • Musrenbang Wadah Susun Rencana Pembangunan, Catur: Kades Harus Hadir
  •  
    Komentar Anda :

     
    PILIHAN +
    #1 BNPT: Mengubah Pancasila Berarti Membubarkan Bangsa Indonesia
    #2 Let's Graze with Cows at Padang Mangateh
    #3 JualBuy.com, Startup Asli Anak Riau Resmi Diluncurkan
    #4 Airlangga Hartanto Serahkan SK Pada Adi Sukemi untuk Maju di Pilkada Pelalawan
    #5 Polda Riau Selidiki Uang BLT Covid-19 yang Diselewengkan
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Politik
    + Ekonomi
    + Daerah
    + Hukrim
     
     

     

     
    + Internasional
    + Lifestyle
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 berkabarnews.com, all rights reserved