Batobo, Petani di Kampar Deklarasi Dukung Airlangga Hartarto Maju Capres
Minggu, 09-01-2022 - 06:07:22 WIB
Relawan Batobo Kampar serahkan dukungan kepada Ketua Golkar Riau
TERKAIT:
   
 

BNEWS - Ketua Umum Partai Golongan Karya (Golkar) Airlangga Hartarto yang hendak maju sebagai Calon Presiden (Capres) dalam Pilpres 2024 mendatang, mendapat dukungan dari petani warga Desa Koto Tibun, Kecamatan Kampar, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau.

Ratusan petani yang tergabung dalam Relawan Batobo Kabupaten Kampar ini secara resmi mendeklarasikan diri mendukung Airlangga Hartarto.

Deklarasi yang dilakukan Sabtu (8/1/2022) kemarin juga dihadiri Ketua DPD I Golkar Riau, Syamsuar, yang juga Gubernur Riau. Kemudian, Ketua DPD II Golkar Kabupaten Kampar, Repol dan politisi Golkar lainnya.

Menurut Ketua Relawan Batobo, Rahmat Yani, Relawan Batobo Kabupaten Kampar merupakan yang pertama kali di Riau mendukung Airlangga Hartarto sebagai calon Presiden 2024.

"Kami mendeklarasikan dukungan ini sepenuh hati dan akan berjuang mendukung Bapak Airlangga," ujar Rahmat.

Menurut Rahmat, deklarasi ini dilakukan karena menilai Ketua Umum Golkar tersebut telah mampu mengangkat keterpurukan petani saat Pandemi Covid-19.

Rahmat mengatakan, awalnya petani di Kampar sangat terdampak Covid-19. Setelah Airlangga ditunjuk sebagai Ketua Satgas Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional, hasilnya mereka rasakan dan ekonomi petani mulai membaik.

"Hasil Kerja Pak Airlangga terlihat dari naiknya harga sawit dan karet," katanya.

Setelah dilakukan deklarasi menurut Rahmat, selanjutnya akan dibentuk tim relawan Airlangga Hartarto di seluruh pelosok desa yang ada di Kabupaten Kampar.

Surat deklarasi untuk Airlangga Hartarto tersebut juga langsung diserahkan Rahmat didampingi para relawan batobo kepada Ketua DPD I Golkar Riau, Syamsuar.**/dai

 

 

 

 




 
Berita Lainnya :
  • Batobo, Petani di Kampar Deklarasi Dukung Airlangga Hartarto Maju Capres
  •  
    Komentar Anda :

     
    PILIHAN +
    #1 BNPT: Mengubah Pancasila Berarti Membubarkan Bangsa Indonesia
    #2 Let's Graze with Cows at Padang Mangateh
    #3 JualBuy.com, Startup Asli Anak Riau Resmi Diluncurkan
    #4 Airlangga Hartanto Serahkan SK Pada Adi Sukemi untuk Maju di Pilkada Pelalawan
    #5 Polda Riau Selidiki Uang BLT Covid-19 yang Diselewengkan
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Politik
    + Ekonomi
    + Daerah
    + Hukrim
     
     

     

     
    + Internasional
    + Lifestyle
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 berkabarnews.com, all rights reserved