Akan Melakukan Tawuran, 70 Orang Pelajar Ditangkap Polres Tangerang
Selasa, 31-08-2021 - 16:13:31 WIB
Kapolres Metro Tangerang
TERKAIT:
   
 

BNEWS - Puluhan pelajar ditangkap aparat saat berkumpul di sekitar Taman Skate Board, Jalan Muhamad Yamin, Kota Tangerang Senin (30/8/2021) malam, karena mereka hendak melakukan aksi tawuran.

Pelajar ini berasal dari Jakarta dan Tangerang, berjumlah 70 orang. Sebanyak 34 pelajar asal Jakarta dan sisanya 36 pelajar asal Kota Tangerang.

Menurut Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Deonijiu De Fatima dalam keterangannya, Selasa (31/8/2021), pihaknya telah memanggil orang tua dan pihak sekolah dari 65 pelajar untuk mendapatkan pembinaan.

Sementara untuk lima pelajar lainnya masih menjalani proses pemeriksaan, karena dari kelima pelajar ini, polisi menemukan delapan senjata tajam berupa celurit.

"Pagi ini kita panggil orang tua mereka, untuk diberikan pembinaan sementara, lima pelajar yang membawa sajam masih di periksa di Polres," ucap Deonijiu.

Menurut Kapolres, puluhan pelajar ini berhasil ditangkap oleh kepolisian sebelum aksi tawuran pecah.

"Mereka belum sempat tawuran, sudah keburu diamankan, yang orang tuanya sudah dipanggil kami akan pulangkan kerumahnya masing-masing setelah membuat surat pernyataan dan pendataan untuk tidak mengulangi perbuatannya," tuturnya.**/ara

 

 




 
Berita Lainnya :
  • Akan Melakukan Tawuran, 70 Orang Pelajar Ditangkap Polres Tangerang
  •  
    Komentar Anda :

     
    PILIHAN +
    #1 BNPT: Mengubah Pancasila Berarti Membubarkan Bangsa Indonesia
    #2 Let's Graze with Cows at Padang Mangateh
    #3 JualBuy.com, Startup Asli Anak Riau Resmi Diluncurkan
    #4 Airlangga Hartanto Serahkan SK Pada Adi Sukemi untuk Maju di Pilkada Pelalawan
    #5 Polda Riau Selidiki Uang BLT Covid-19 yang Diselewengkan
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Politik
    + Ekonomi
    + Daerah
    + Hukrim
     
     

     

     
    + Internasional
    + Lifestyle
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 berkabarnews.com, all rights reserved