Ini Lokasi Penyekatan Menuju Jalan HR Soebrantas Pekanbaru Saat PPKM Mikro
Sabtu, 17-07-2021 - 12:35:59 WIB
TERKAIT:
   
 

BNEWS - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Pekanbaru kembali melakukan penyekatan arus lalu lintas menuju Jalan HR Subrantas atau Panam, selama pelaksanaan PPKM Mikro.

"Penyekatan arus lalu lintas akan diberlakukan pada hari Sabtu (17/7/2021) dan Minggu (18/7/2021), mulai Pukul 08.00 WIB sampai dengan 12.00 WIB," kata Kasat Lantas, Polresta Pekanbaru AKP Angga Wahyu Prihantoro

Petugas Satlantas Pekanbaru dan Dishub terlihat menjaga dan menutup akses jalan di fly over Pasar Pagi Arengka menuju jalan HR Soebrantas, pada pukul 8.00 WIB.

Menurut Kasat Lantas, penyekatan arus lalu lintas dilakukan di lima titik, yakni Fly Over Pasar Pagi Arengka, Bawah Fly Over Pasar Pagi Arengka, Simpang Tabek Gadang, Simpang Jalan Garuda Sakti dan U-Turn SPBU Jalan SM. Amin.

"Penyekatan ini sebagai upaya mengurangi mobilitas masyarakat untuk menekan angka Covid-19 di Kota Pekanbaru," katanya.

Bagi pengendara yang melintas di ruas jalan tersebut juga akan dilakukan pemeriksaan protokol kesehatan oleh petugas.

Tetapi kata Anggra, tetap ada prioritas terhadap beberapa kendaraan dan para pekerja sesuai dengan surat edaran Walikota Pekanbaru Nomor 13/SE/2021, terkait pedoman dasar pelaksanaan PPKM Mikro Kota Pekanbaru.**/zi





 
Berita Lainnya :
  • Ini Lokasi Penyekatan Menuju Jalan HR Soebrantas Pekanbaru Saat PPKM Mikro
  •  
    Komentar Anda :

     
    PILIHAN +
    #1 BNPT: Mengubah Pancasila Berarti Membubarkan Bangsa Indonesia
    #2 Let's Graze with Cows at Padang Mangateh
    #3 JualBuy.com, Startup Asli Anak Riau Resmi Diluncurkan
    #4 Airlangga Hartanto Serahkan SK Pada Adi Sukemi untuk Maju di Pilkada Pelalawan
    #5 Polda Riau Selidiki Uang BLT Covid-19 yang Diselewengkan
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Politik
    + Ekonomi
    + Daerah
    + Hukrim
     
     

     

     
    + Internasional
    + Lifestyle
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 berkabarnews.com, all rights reserved