Syamsuar: Sudah Disiapkan Pergub untuk Rencana Aksi Riau Hijau
Kamis, 15-04-2021 - 20:01:00 WIB
TERKAIT:
   
 

BNEWS - Untuk Mempercepat Riau Hijau, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau telah membuat peraturan Gubernur (Pergub) tentang rencana aksi (renaksi) Riau Hijau dan telah diverifikasi pemerintah pusat.

Hal itu disampaikan Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar saat menyampaikan Jawaban Kepala Daerah atas Pandangan Umum Fraksi terhadap Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) tahun 2020 di Ruang Rapat Paripurna DPRD Provinsi Riau, Kamis (15/4/2021).

"Kita telah membuat Pergubnya dan telah diverifikasi pemerintah pusat," kata Syamsuar

Riau Hijau merupakan upaya strategis untuk melakukan pengelolaan sumber daya alam, dalam rangka mensejahterakan masyarakat Riau menuju pembangunan berkelanjutan, dengan meningkatkan pengendalian pusat lingkungan hidup, meningkatkan pola sumber daya alam yang berkualitas serta meningkatkan energi dari sumber daya alam yang terbarukan

Dengan Pergub, rencana aksi Riau Hijau tersebut, Gubri menyatakan akan melakukan berbagai kebijakan, antara lain meningkatkan pengendalian kerusakan dan pencemaran lingkungan hidup, meningkatkan pengelolaan sumber daya alam dan meningkatkan pembaharuan energi dari sumber daya alam.

"Pada intinya kebijakan yang dibuat agar Riau Hijau segera terwujud dengan meningkatkan pengendalian kerusakan, mengelola sumber daya alam dan energi," kata Gubri.

Oleh karena itu, kata Gubri, kebijakan Riau Hijau ini akan dilaksanakan melalui pendekatan sektorasi lahan, sektor energi dan pengelolaan limbah dengan sinergi.

"Kolaborasi juga dengan stakeholder terkait seperti perguruan tinggi, swasta, Non-Governmental Organizations (NGO) dan media," kata Gubri.**/zi

 




 
Berita Lainnya :
  • Syamsuar: Sudah Disiapkan Pergub untuk Rencana Aksi Riau Hijau
  •  
    Komentar Anda :

     
    PILIHAN +
    #1 BNPT: Mengubah Pancasila Berarti Membubarkan Bangsa Indonesia
    #2 Let's Graze with Cows at Padang Mangateh
    #3 JualBuy.com, Startup Asli Anak Riau Resmi Diluncurkan
    #4 Airlangga Hartanto Serahkan SK Pada Adi Sukemi untuk Maju di Pilkada Pelalawan
    #5 Polda Riau Selidiki Uang BLT Covid-19 yang Diselewengkan
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Politik
    + Ekonomi
    + Daerah
    + Hukrim
     
     

     

     
    + Internasional
    + Lifestyle
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 berkabarnews.com, all rights reserved