ABK Kapal Kelapa Jatuh dan Tenggelam di Sungai Kuala Anak Mandah Selasa, 21/05/2024 | 16:20
Pencarian ABK yang jatuh
BNEWS - Aldi Sapuan, seorang anak buah kapal (ABK) kapal kelapa yang membawa kelapa, terjatuh dan tenggelam di Sungai Kuala Anak Mandah, Desa Belaras, Kecamatan Mandah, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Riau, Senin (20/5/2024). Korban sampai saat ini masih dalam pencarian Tim Basarnas Pekanvaru.
Menurut Kepala Basarnas Pekanbaru Budi Cahyadi, pada Selasa (21/5/2024) pukul 07.55 WIB, pihaknya menerima laporan bahwa pada Senin pukul 19.30 WIB ABK tersebut dilaporkan terjatuh di Sungai Kuala Anak Mandah.
“Korban terjatuh pada titik koordinat perkiraan 0°1'7.55"S 103°36'3.10"E. Korban saat itu bersama orang tuanya Raja Umar. Mereka berlayar dari arah Belaras menuju Sei Guntung membawa buah kelapa sesampainya di daerah Kuala Sungai Mandah, korban jatuh,” kata Budi.
Saat kejadian, korban sedang membuang air yang berada di dalam Kapal. Saat sang ayah Raja Umar memanggil anaknya tersebut, tidak ada jawaban dari anaknya. Kemudian, Raja Umar mencari keberadaan korban tapi tidak diketemukan.
“Setelah itu langsung Pak Raja Umar putar haluan kapal kembali ke arah Belaras guna mencari pertolongan masyarakat,” ujarnya.
Mendapat laporan tersebut, tim Basarnas kemudian langsung melakukan pencarian dengan mengerahkan tujuh orang personil. “Dalam upaya pencarian, kami juga dibantu oleh personil dari BPBD setempat,” ujar Budi.**/ald