BNEWS - Kapolda Riau, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi menyatakan, pada pelaksanaan vaksinasi merdeka serentak di tiga Universitas pada hari ini, Rabu (22/9/2021), disediakan sebanyak 9.000 dosis vaksin.
"Untuk Universitas Riau (UNRI) 3.000 dosis, Universitas Muhammadiyah Riau 4.000 dosis dan STIKES 2.000 dosis," kata Kapolda.
Meurut Kapolda, vaksinasi merdeka serentak ini untuk mencapai kondisi yang ideal yaitu herd immunity dengan target capaian 70 persen. Juga sebagai bentuk kesiapan dari kampus untuk menyelenggarakan pembelajaran tatap muka.
Menurut Agung, pihaknya yakin jika ada kerja sama dan gotong royong semua elemen termasuk masyarakat dan pemerintah capaian ini dapat terwujud. Dikesempatan tersebut, ia juga mengingatkan untuk terus mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker dan menjaga jarak.
"Saya harap kita semuanya terus mematuhi protokol kesehatan dan kemudian menjaga bagaimana kita semua jaga jarak dan juga menjaga kerumunan dan mobilitas yang tidak perlu," tuturnya.
Pada kesempatan yang sama, Rektor UNRI, Aras Mulyadi mengatakan, Universitas Riau telah menerima sebanyak 3.000 dosis vaksin untuk pelaksanaan vaksinasi merdeka serentak ini.
"Ini merupakan suatu langkah kita dunia pendidikan untuk persiapkan diri dalam penyelenggaraan pendidikan tatap muka," sebutnya.
Aras juga mengucapkan terima kasih kepada Kapolda Riau beserta jajarannya terkait pelaksanaan vaksinasi merdeka serentak di UNRI ini. Ia berharap kegiatan vaksinasi ini dapat meningkatkan kuantitas ketercapaian herd immunity.**/zi/mc