Karnaval HUT RI, SMPN I Pasir Penyu Jadi Titik Kumpul Peserta Pawai
Rabu, 17-08-2022 - 18:45:59 WIB
Pelepasan karnaval HUT RI di SMPN I Pasir Penyu
TERKAIT:
   
 

BNEWS - Bertempat di SMPN 1 Pasir Penyu, camat Aldiar Susenra melepas pawai karnaval dalam rangka HUT RI ke 77. Acara yang diadakan oleh pemerintah kecamatan Pasir Penyu ini diikuti oleh sekolah-sekolah, mulai tingkat SD hingga tingkat SMA. Sementara finishnya di lapangan Garuda Pasir Penyu.

Menurut Camat Pasir Penyu Aldiar Susenra, dua tahun belakangan ini semua terkena dampak Covid 19, sehingga banyak kegiatan yang di batasi.

"Alhamdulillah dengan menurunnya angka penularan Covid 19 di kabupaten Inhu, kita bisa kembali memeriahkan HUT ke-77 RI dan menumbuh kembangkan semangat terhadap para pejuang kemerdekaan. Karena itu dalam momentum HUT RI ini, kita mengajak masyarakat untuk bangkit dan pulih bersama menghadapi tantangan lebih kuat, sesuai tema HUT RI 2022 'Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat," katanya.

Sementara itu Eka satria, Kepala Sekolah SMPN 1 Pasir Penyu mengatakan, setelah dua tahun tidak ada kegiatan pawai karnaval di karenakan wabah kovid 19, untuk tahun ini semaraknya luar biasa.

"Kita berharap kegiatan karnaval ini bisa berjalan lancar sebagaimana yang kita inginkan," katanya.**/iin




 
Berita Lainnya :
  • Karnaval HUT RI, SMPN I Pasir Penyu Jadi Titik Kumpul Peserta Pawai
  •  
    Komentar Anda :

     
    PILIHAN +
    #1 BNPT: Mengubah Pancasila Berarti Membubarkan Bangsa Indonesia
    #2 Let's Graze with Cows at Padang Mangateh
    #3 JualBuy.com, Startup Asli Anak Riau Resmi Diluncurkan
    #4 Airlangga Hartanto Serahkan SK Pada Adi Sukemi untuk Maju di Pilkada Pelalawan
    #5 Polda Riau Selidiki Uang BLT Covid-19 yang Diselewengkan
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Politik
    + Ekonomi
    + Daerah
    + Hukrim
     
     

     

     
    + Internasional
    + Lifestyle
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 berkabarnews.com, all rights reserved