Soal Kelanjutan PPKM Level 4, Pemko Pekanbaru Tunggu Pemerintah Pusat
Senin, 09-08-2021 - 16:48:12 WIB
Muhammad Jamil
TERKAIT:
   
 

BNEWS - Terkait kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level IV tahap II yang berakhir hari ini, Senin 9 Agustus 2021, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru masih menanti kepastian dari pemerintah pusat.

Karena itu Penko Pekanbaru belum bisa memutuskan apakah PPKM Level IV ini akan diperpanjang atau dihentikan. Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pekanbaru Muhammad Jamil menyebut, kebijakan PPKM untuk Kota Pekanbaru tergantung pemerintah pusat.

"Kita masih tunggu arahan pusat. Sama seperti (PPKM) yang kemarin juga," ujar Muhammad Jamil, Senin (9/8/2021).

Menurut Jamil, semua tergantung kebijakan pemerintah pusat apakah dilanjutkan atau dihentikan PPKM level IV ini. Karena pemerintah pusat memiliki penilaian sendiri terkait penanganan pandemi di wilayah yang memiliki sebaran Covid-19 tinggi.

Jamil berharap agar jumlah sebaran kasus Covid-19 di Kota Pekanbaru dapat menurun sehingga PPKM level IV ini tidak lagi diperpanjang.

"Ada penurunan ekonomi akibat pembatasan kegiatan masyarakat selama PPKM. Sejumlah pelaku usaha mengeluhkan kebijakan PPKM yang memaksa mereka untuk membatasi ruang gerak,"kata Jamil.**/zi ungkapnya.




 
Berita Lainnya :
  • Soal Kelanjutan PPKM Level 4, Pemko Pekanbaru Tunggu Pemerintah Pusat
  •  
    Komentar Anda :

     
    PILIHAN +
    #1 BNPT: Mengubah Pancasila Berarti Membubarkan Bangsa Indonesia
    #2 Let's Graze with Cows at Padang Mangateh
    #3 JualBuy.com, Startup Asli Anak Riau Resmi Diluncurkan
    #4 Airlangga Hartanto Serahkan SK Pada Adi Sukemi untuk Maju di Pilkada Pelalawan
    #5 Polda Riau Selidiki Uang BLT Covid-19 yang Diselewengkan
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Politik
    + Ekonomi
    + Daerah
    + Hukrim
     
     

     

     
    + Internasional
    + Lifestyle
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 berkabarnews.com, all rights reserved