Windy Cantika, Peraih Perunggu Olimpiade akan Diberi Bonus Rp 1,1 Miliar
Sabtu, 24-07-2021 - 17:01:42 WIB
Windy Cantika
TERKAIT:
   
 

BNEWS - Lifter Windy Cantika Aisah, peraih medali perunggu di Olimpiade Tokyo akan mendapatkan bonus Rp 1,1 miliar. Cantika meraih medali perunggu angkat besi putri kelas 49 kg.

Besaran bonus tersebut seperti yang dijanjikan pemerintah dalam hal ini Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kempora). Peraih emas akan dapat bonus Rp 5 miliar, perak Rp 2 miliar, dan perunggu Rp1 miliar. Selain itu bonus juga datang dari pihak swasta.

Pihak swasta yang sudah memastikan mengucurkan bonus adalah bos dari J99.Corp, Gilang Widya Pramana dengan besaran, emas Rp 500 juta, perak Rp 250 juta, dan perunggu Rp 100 juta.

Medali yang diraih Windy Cantika merupakan yang pertama bagi kontingen Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020. Selain itu apa yang diraih oleh lifter muda ini juga menyambung rentetan medali angkat besi di Olimpiade.

Lifter berusia 19 tahun ini meraih medali perunggu setelah mencatatkan total angkatan 194kg, dengan snatch 84kg dan clean and jerk 110kg. Sementara medali emas direbut oleh lifter Tiongkok Hou Zhihui yang membukukan total angkatan 210kg (snatch 94kg dan clean and jerk 116kg).

Lifter India Chanu Mirabai berhak atas medali perak seusai mencatatkan angkatan total 202kg dengan snatch 87kg dan clean and jerk 115kg.***/ara/Antara




 
Berita Lainnya :
  • Windy Cantika, Peraih Perunggu Olimpiade akan Diberi Bonus Rp 1,1 Miliar
  •  
    Komentar Anda :

     
    PILIHAN +
    #1 BNPT: Mengubah Pancasila Berarti Membubarkan Bangsa Indonesia
    #2 Let's Graze with Cows at Padang Mangateh
    #3 JualBuy.com, Startup Asli Anak Riau Resmi Diluncurkan
    #4 Airlangga Hartanto Serahkan SK Pada Adi Sukemi untuk Maju di Pilkada Pelalawan
    #5 Polda Riau Selidiki Uang BLT Covid-19 yang Diselewengkan
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Politik
    + Ekonomi
    + Daerah
    + Hukrim
     
     

     

     
    + Internasional
    + Lifestyle
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 berkabarnews.com, all rights reserved