Disdagperin Bengkalis Sediakan Tempat untuk Bazar Ramadhan
Minggu, 11-04-2021 - 12:43:16 WIB
TERKAIT:
   
 

BNEWS - Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Bengkalis sediakan tempat untuk bazar ramadhan, di Sungai Bengkel, Kelurahan Rimba Sekampung, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis.

Lapak tempat berjualan penganan ramadhan yang sudah disediakan Pemkab Bengkalis ini lengkap dengan alat pelindung diri, sesuai dengan protokol kesehatan (Prokes) untuk para pedagang.

"Tahun ini, Alhamdulillah, kita sudah mendapatkan izin dari Satgas Covid-19. Karena di bulan ramadhan masyarakat (pedagang) tempatnya mencari rezeki," ungkap Kadis Disdagperin, Indra Gunawan, kepada wartawan Minggu (11/4/202).

Indra mengingarkan kepada seluruh pedagang dan pengunjung agar mengikuti protokol kesehatan yang di terapkan oleh pemerintah setempat.

"Untuk aturan Prokes, diimbau khususnya pedagang, harus disiplin, karena di lokasi nantinya ada tim pemantau pelanggar protokol kesehatan dan akan langsung diberikan teguran sampai hingga diberikan sangsi," pesannya.

Himbauan ini juga berlaku untuk masyarakat yang membuka dagangan di pinggir jalan, harus harus tetap mematuhi protokol kesehatan.

"Dan kepada masyarakat atau konsumen juga di minta saat berbelanja untuk menggunakan masker, karena saat ini masih kondisi Covid 19," ujarnya.

Lebih lanjut, Indra menambahkan, untuk memberikan rasa aman bagi konsumen dalam menikmati makanan saat berbuka puasa, Disdagperin Bengkalis akan mendatangkan tim dari Balai Pemeriksaa obat dan makanan (BPOM) Provinsi Riau.

"Dan pemeriksaan makanan nantinya yang dilakukan BPOM terhadap jualan seperti makanan dan minuman, agar masyarakat tidak ragu dan bisa dikomsumsi dengan aman," pungkasnya.**/ris




 
Berita Lainnya :
  • Disdagperin Bengkalis Sediakan Tempat untuk Bazar Ramadhan
  •  
    Komentar Anda :

     
    PILIHAN +
    #1 BNPT: Mengubah Pancasila Berarti Membubarkan Bangsa Indonesia
    #2 Let's Graze with Cows at Padang Mangateh
    #3 JualBuy.com, Startup Asli Anak Riau Resmi Diluncurkan
    #4 Airlangga Hartanto Serahkan SK Pada Adi Sukemi untuk Maju di Pilkada Pelalawan
    #5 Polda Riau Selidiki Uang BLT Covid-19 yang Diselewengkan
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Politik
    + Ekonomi
    + Daerah
    + Hukrim
     
     

     

     
    + Internasional
    + Lifestyle
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 berkabarnews.com, all rights reserved