Riau Bentuk 15 Kampung Siaga Bencana
Rabu, 24-03-2021 - 15:11:09 WIB
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU - Provinsi Riau membentuk 15 kampung siaga bencana sebagai upaya mendukung pemerintah pusat  menghadapi bencana, salah satunya di kota Pekanbaru.

Menurut Wakil Gubernur Riau (Wagubri) Edy Natar Nasution, salah satu kampung bencana itu terletak di Lingkungan Masjid Raya Provinsi Riau, Jalan Lintas Sumatera Siak II, Palas Pekanbaru.

Menurut Wagubri, ini adalah upava mendukung pemerintah pusat melalui Kementerian Sosial  di berbagai wilayah yang ada di Indonesia, termasuk di provinsi Riau dengan harapan menjadi garda terdepan dalam membantu masyarakat.

"Kita harapkan kampung siaga bencana dapat menjadi garda terdepan dalam membantu masyarakat serta mengedukasi kepada masyarakat dalam menghadapi bencana," ujar Wagubri, Rabu (24/3/2021).

Dengan adanya kampung siaga bencana ini, kata Wagubri, dapat mengorganisir potensi dan mengelola sumber daya manusia dalam penanganan bencana melalui sosialaisasi dan pelatihan.

Selain itu kampung siaga bencana diharapkan meningkatkan kapasitas masyarakat agar lebih siap menghadapi kerentanan dan resiko bencana dengan tepat, cepat dan tanggap.

"Dengan adanya relawan yang tangguh yang ikut andil dalam kampung siaga bencana tentu menjadi sebuah kebanggaan bagi kita karena telah memberikan kontribusi bagi masyarakat dalam mengatasi bencana alam," kata Wagubri.**/mcr




 
Berita Lainnya :
  • Riau Bentuk 15 Kampung Siaga Bencana
  •  
    Komentar Anda :

     
    PILIHAN +
    #1 BNPT: Mengubah Pancasila Berarti Membubarkan Bangsa Indonesia
    #2 Let's Graze with Cows at Padang Mangateh
    #3 JualBuy.com, Startup Asli Anak Riau Resmi Diluncurkan
    #4 Airlangga Hartanto Serahkan SK Pada Adi Sukemi untuk Maju di Pilkada Pelalawan
    #5 Polda Riau Selidiki Uang BLT Covid-19 yang Diselewengkan
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Politik
    + Ekonomi
    + Daerah
    + Hukrim
     
     

     

     
    + Internasional
    + Lifestyle
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 berkabarnews.com, all rights reserved